Koranriau.co.id-

PRESIDEN Amerika Serikat Donald Trump menyatakan sejumlah negara sekutu di kawasan Timur Tengah siap mengerahkan pasukan ke Jalur Gaza atas permintaannya untuk menghadapi Hamas apabila kelompok tersebut tidak menghentikan dugaan pelanggaran terhadap rencana perdamaian yang telah disepakati.
Pernyataan itu disampaikan Trump pada Selasa (21/10) melalui unggahan di platform media sosialnya, Truth Social. Ia menulis beberapa sekutu besar Amerika di Timur Tengah dan wilayah sekitarnya telah menyatakan kesediaan untuk turun tangan secara militer jika Hamas tetap tidak mematuhi kesepakatan damai.
“Banyak dari sekutu hebat kita di Timur Tengah dan kawasan sekitarnya telah memberi tahu saya bahwa mereka akan menyambut baik kesempatan, jika saya meminta, untuk masuk ke Gaza dengan kekuatan besar dan menertibkan Hamas jika Hamas terus bertindak buruk,” ucap Trump.
Ancaman itu muncul sehari setelah Trump memperingatkan Hamas akan dihabisi bila tidak memenuhi ketentuan dalam perjanjian yang membawa gencatan senjata rapuh terhadap perang dua tahun dengan Israel.
Sementara itu, Wakil Presiden AS JD Vance tengah berada di Israel bersama dua utusan utama pemerintahan Trump untuk memperkuat kesepakatan damai tersebut. Kunjungan itu dilakukan setelah kekerasan kembali pecah di Gaza pada akhir pekan, menimbulkan kekhawatiran bahwa gencatan senjata bisa segera runtuh.
Trump menegaskan dirinya telah meminta Israel maupun para sekutu di kawasan untuk menahan diri sementara waktu. Namun, ia menambahkan peringatan keras jika Hamas tidak mengubah sikapnya.
“Saya mengatakan kepada Israel dan para sekutu di Timur Tengah yang siap menghadapi Hamas, belum saatnya,” ujarnya.
“Masih ada harapan bahwa Hamas akan berbuat benar. Jika tidak, akhir bagi Hamas akan datang dengan cepat, menggila, dan kejam,” tegas Trump. (AFP/H-4)
Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://mediaindonesia.com/internasional/823047/trump-sebut-sekutu-siap-kirim-pasukan-ke-gaza-basmi-hamas